Mba Dyna Seorang Pengusaha yang Dekat dengan Rakyat
SEMARANG (koransemarang.com) – Ormas Prabowo Center Jawa Tengah mendukung pengusaha Claudyna C Ningrum untuk maju sebagai calon Walikota Semarang. Menurut satu pengurusnya, dukungan ini sudah dilaporkan dari pusat.
Ketua Prabowo Center Jawa Tengah Didik Supratikto menegaskan hal itu akhir pekan lalu (23/3/24) di Semarang. “Dukungan dari Prabowo Center ini karena kita menginginkan agar ada kepemimpinan perempuan yang berani maju,” jelas Didik.
Perempuan, menurut Didik, bukan hanya konco wingking melainkan memiliki kompetensi sama dengan laki-laki. “Saya sangat mendukung calon wali kota berangkat dari arus bawah. Beliau satu-satunya walikota dari kalangan perempuan berangkat dari bawah dan mendapat dukungan penuh dari bawah,” jelasnya.
Selain perempuan, kata Didik, sosok Claudyna C Ningrum atau akrab disapa Mbak Dyna memiliki kepedulian tinggi terhadap masyarakat termasuk anak-anak di bawah umur.
Terkait langkah ke depan, Didik mengungkapkan berkomitmen untuk memfasilitasi antara masyarakat dan pemimpin berdialog. Menurut dia, setiap kelurahan di Kota Semarang memiliki dinamika permasalahan berbeda.
“Permasalahan-permasalahan tersebut akan diwadahi dan mengajak dialog calon Walikota tersebut untuk mendengar keluhan masyarakat secara langsung. Misalkan, pedagang kecil kesulitan permasalahan permodalan padahal pemerintah sudah meluncurkan berbagai program bantuan permodalan bagaimana solusinya,” kata Didik.
Semarang For All
Prabowo Center Jawa Tengah sebagai organisasi masyarakat non-partai tersebut membuka diri dengan berbagai pihak yang memiliki tujuan sama. Keberadaan Prabowo Center Jawa Tengah diakui sudah disetujui oleh Presiden RI terpilih berdasarkan keputusan KPU Prabowo Subianto dan hanya ada di Jawa Tengah.
“Dukungan saya terhadap Walikota perempuan ini sudah 100%, sudah saya komunikasikan dengan pusat,” kata Didik.
Sementara itu, pengusaha ekspor impor, Claudyna C Ningrum bersiap maju untuk Pemilihan Walikota (Pilwakot) Semarang 2024. “Kami ingin Semarang milik seluruh warganya memulihkan kesejahteraan warga dengan membangkitkan perekonomian dari rakyat kembali ke rakyat menuju Semarang sebagai city for all,” ujar Dyna.
Menurutnya, warga Kota Semarang harus diberdayakan serta diikutkan dalam segala aspek. Visi yang diusung adalah memulihkan kesejahteraan dengan slogan dari rakyat untuk rakyat, mengurangi tingkat pengangguran warga Kota Semarang, mengurangi tingkat kemiskinan warga Kota Semarang.
“Selain itu, mengurangi tingkat putus sekolah anak-anak di Kota Semarang. Kami berkomitmen mengurangi tingkat putus sekolah anak-anak di Kota Semarang. Modal kekuatan negara adalah mencerdaskan anak bangsa,” terang Dyna. (wal) editor : mridwan